Diagnosa Sistem Power Steering

Sistem Power Steering sangat kompleks dan mungkin sangat sulit dimengerti. Tabel di bawah ini mungkin dapat membantu Anda dalam mendiagnosis permasalahan yang terjadi pada sistem Power Steering mobil Anda. Mungkin kita tidak dapat memperbaiki Sistem Power Steering pada mobil, namun setidaknya kita sedikit mengerti apa yang terjadi pada sistem tersebut.

Tabel Diagnosa Gejala Sistem Power Steering

Isuzu Punya Cara Mengakali Solar Buruk bagi Mesin Diesel Canggihnya

Isuzu Punya Cara Mengakali Solar Buruk bagi Mesin Diesel Canggihnya

Sejak beberapa tahun lalu para teknisi di Isuzu Indonesia bekerja sama dengan pihak prinsipal di Jepang berupaya menyiasati 'keterbelakangan' standar solar di Indonesia agar bisa dikonsumsi oleh mesin berteknologi common rail direct injection yang cukup sensitif terhadap kualitas solar.

Hingga saat ini banyak Agen Pemegang Merek kendaraan di Indonesia mengalami kesulitan untuk memasukkan kendaraan dengan mesin disesel berteknologi canggih ke Indonesia.

Pasalnya para prinsipal di luar sana rata-rata telah menyesuaikan standar mesinnya untuk memenuhi persyaratan emisi yang ketat seperti euro 4 dan euro 5, sementara bahan bakar yang tersedia di tanah air masih menganut standar yang lebih rendah.

"Kami mengirimkan banyak sampel solar dari berbagai lokasi di pelosok Indonesia untuk diteliti oleh para insinyur di Jepang dalam upaya menemukan solusinya," ujar Service Manager PT Isuzu Astra Motor Indonesia, Rodko Purba.

Upaya tersebut berhasil dengan cara yang cukup sederhana. "Kami hanya melakukan penambahan filter di bagian saluran bahan bakar, yang sebelumnya hanya satu, kini menjadi dua." ujarnya di acara Media Gathering Isuzu di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Menurutnya, filter yang digunakan sengaja dipilih yang memiliki pori-pori lebih halus berukuran mikron. Sehingga bahan bakar yang tersalur relatif lebih bersih saat melewati filter kedua sebelum disalurkan ke mesin.

Sebelum diterapkan pada kendaraan yang dijual ke konsumen, Isuzu Indonesia melakukan serangkaian pengujian untuk memastikan kalau cara ini tidak menimbulkan masalah di kemudian hari.

"Pengujian pun dilakukan selama tiga tahun menggunakan solar yang diperoleh dari pelosok yang kita tidak tahu sudah berapa kali mengalami 'pengoplosan'. Dan hasilnya memuaskan." ungkap Rodko kepada Metrotvnews.com.

Oleh karena itu, tambah Rodko, kami berani memasarkan kendaraan bermesin diesel dengan teknologi common-rail bertandar euro 4 di Indonesia dan sampai sejauh ini belum ada keluhan dari konsumennya.

Rodko juga menjelaskan bahwa dengan menggunakan filter yang lebih halus, konsekuensinya, konsumen harus lebih sering membersihkan dan mengganti saringan bahan bakar pertama.

"Apa boleh buat, ketimbang mesinnya yang rontok," ujar Rodko.

Ia memaparkan bahwa cara itu jauh lebih efisien karena harga filter bahan bakar tidak mahal dan tentu jauh lebih murah dibandingkan dengan ongkos perbaikan common rail yang juga akan memakan waktu cukup lama.

Padahal kendaraan Isuzu umumnya digunakan sebagai alat untuk menghasilkan uang bagi pemiliknya. Jika kendaraan sampai berhenti beroperasi, itu berarti akan mengurangi pemasukan bagi perusahaan. Terlebih jika sampai berhari-hari. (cdx)

Isuzu Punya Cara Mengakali Solar Buruk bagi Mesin Diesel Canggihnya

 

Tips Cara bersihkan jamur membandel pada interior

Tips Cara bersihkan jamur membandel pada interior


  • Kata Rifat soal mobil mogok saat banjir
    Kata Rifat soal mobil mogok saat banjir

  • 7 hal yang harus dilakukan ketika terjadi kebakaran kendaraan

  • Awas, air radiator bisa jadi pemicu mobil terbakar!


 Pemakaian pendingin ruangan terus-menerus, ditambah hujan yang mengguyur berisiko menyebabkan interior ditumbuhi jamur. Tak hanya itu, interior yang jarang dibersihkan secara mendetail dapat menimbulkan jamur.

Untuk mengatasi hal ini, Anda dapat membersihkannya terlebih dahulu menggunakan lap chamois, terutama pada lekukan atau celah-celah di interior mobil. Jika masih belum hilang, gunakan pembersih khusus pada bagian-bagian tertentu seperti leather cleaner yang ditujukan untuk material berbahan kulit, vinyl atau plastic cleaner, dan fabric cleaner untuk material yang berbahan kain.



Fungsi dari pembersih khusus ini tak hanya membersihkan jamur, tetapi juga memberikan lapisan pelindung material interior Anda. Interior yang berada pada tingkat kelembapan tertentu dapat terlindung dari tumbuhnya jamur.

Langkah selanjutnya adalah memberikan sirkulasi udara dalam kendaraan. Pasang pendingin udara pada kecepatan tinggi sambil membuka saluran udara dari luar. Hal ini ditujukan untuk memberi kesempatan interior untuk bernapas sehingga jamur tak dapat tumbuh karena terlalu lembap.



Jemur kendaraan di tempat yang terkena sinar matahari dengan kondisi pintu atau jendela terbuka, namun jangan terlalu lama karena hal ini berisiko menyebabkan material interior rusak karena terkena terpaan panas matahari.

Sebelum disimpan ke dalam garasi, ada baiknya interior dibersihkan terlebih dahulu dengan lap mikrofiber kering untuk membersihkan debu yang berisiko menyebabkan tumbuhnya jamur. Letakkan penyerap air atau kapur barus untuk menjaga kelembapan interior agar tetap stabil.


 


Mobil Sport Klasik Paling Dahsyat - Jaguar XKR

Mobil Sport Klasik Paling Dahsyat - Jaguar XKR

Salah satu perusahaan sports cardi Inggris, David Brown Automotive akan mengubah tampilan Jaguar XKR menjadi sebuah mobil klasik yang menakjubkan.

Hasilnya sebongkah mesin V8 5.0 liter Supercharged milik XKR, bersama sasis dan transmisi terbaik akan ikut ditempelkan pada mobil klasik kali ini. Dimana mesin ini mampu menyemburkan tenaga hingga 503 tenaga kuda.

Untuk berakselerasi mobil ini nantinya hanya butuh waktu 4,8 detik untuk mencapai 0-100 km/jam, dengan kecepatan tertinggi mencapai 249 km/jam yang langsung dikirimkan melalui rida belakang dan gearbox 6 percepatan otomatis.

Guna mewujudkan mobil klasik terbaik, David Brown Automotive akan bekerja dengan Envisage Group di Coventry yang juga memiliki peran penting atas kelahiran Jaguar E-Type.

Kesan retro bakal diwujudkan David dengan memilih bahan material alumunium pada bagian body, serta akan mengubah total tampilan interior dari XKR hingga memiliki paras klasik.

Nah tampilan retro dari Jaguar kali ini sudah diliris dalam 2 potongan gambar. Seperti pada tampilan grill mobil, bersama lampu depan dan belakang.

Rencananya modifikasi Jaguar ini akan ditampilkan pada ajang Top Marques motor show di Monaco pada April besok. Dan disinyalir langkah pertama hanya akan ada 50 unit yang dijual di dunia.

Mobil Sport Klasik Paling Dahsyat - Jaguar XKR

Motorpun Bakal Pakai Lampu Laser

Motorpun Bakal Pakai Lampu Laser


Kabarnya tidak hanya kendaraan roda empat pribadi yang akan mengggunakan keunggulan teknologi lampu laser, melainkan motor juga akan memanfaatkan teknologi baru dalam hal pencahayaan.


Teknologi lampu laser di industri otomotif semakin nyata setelah BMW dan Audi sebagai produsen mobil pertama di dunia yang menggunakan teknologi tersebut.


Adalah divisi motor BMW Motorrad juga akan memanfaatkan teknologi tersebut. BMW sadar kalau teknologi ini sangat menghemat baterai aki. Penggunaan dayanya 30 persen lebih rendah dari lampu LED. Sedangkan daya pancarnya 10 kali lebih baik dari lampu-lampu model lainnya.

Dijelaskan BMW, lampu laser sudah 'jinak' untuk mata manusia karena teknologi ini sudah didesai sedemikian rupa. Sinar laser tidak langsung mengarah ke luar, namun sinar menembak pada permukaan kecil yang dilapisi oleh fosfor.


Fosfor tersebut nantinya memancarkan sinar 10 kali lebih intensif ketimbang lampu biasa.

"Karena sangat intensif dan hampir ideal, dioda laser membuat sistem secara keseluruhan lebih efisien. Dalam hubungannya dengan digital high-beam sangat membantu, menerangi kalan atau kendaraan depan yang handal," kata BMW Motorrad.


Motorpun Bakal Pakai Lampu Laser


 

Honda Mengeluarkan Mesin Injeksi +Turbo Mulai 2014

Honda Mengeluarkan Mesin Injeksi +Turbo Mulai 2014

Bulan lalu, Honda Motor Co. Ltd.mengumumkan sedangkan menyiapkan 3 mesin injeksi langsung dan turbocharger yang digabungkan dengan VTEC (kini semua produsen menggunakan teknologi waktu buka-tutup dan tinggi katup yang bisa disetel ini dengan berbagai nama). Ketiga mesin baru ini berkapasitas 2,0 liter 4-silinder, 1,5 liter 4-silinder dan 1,0 liter 3-silinder.

Mesin dengan kapasitas mesin makin kecil dengan teknologi bensin injeksi langsung, turbocharger dan gesekan komponen internal rendah, menjadi tren di kalangan produsen mobil di masa yang akan datang. Khusus untuk mesin 1,0 liter, 3-silinder, tidak hanya Ford yang akan berjalan sendirian, Honda juga sudah menyiapkannya.

Mesin tersebut akan menjadi keluarga baru “Earth Dream” label teknologi baru mesin Honda. Ketiga mesin akan digunakan untuk produk-produk global Honda yang disesuaikan dengan kebutuhan lokal.

Dari ketiga mesin, baru mesin versi 2,0 liter yang diklaim mampu menghasilkan tenaga 280 PS dengan standar emsisi Euro 6 dan mulai digunakan tahun depan. Sedangkan untuk 1,5 dan 1,0 liter, Honda belum merilis detailnya. Begitu juga model-model yang akan menggunakannya.

Belajar dari Ford, kemungkinan besar, mesin 1,0 liter 3-silinder, akan menggantikan atau  alternatif mesin 1,5 liter yang digunakan pada  Jazz (Fit), Freed dan City. Sedangkan 1,5 liter pada Civic dan 2,0 liter untuk Accord dan CR-V dan Odyssey.

Simak terus coilku.com