Minyak Transmisi Automatic (ATF)

Automatic  Transmission Fluid (ATF) adalah berkualitas tinggi, dengan bermacam-macam bahan tambah. ATF ditekan oleh pompa oli dan dikirim ke torque converter dimana ia digunakan untuk memindahkan tenaga putar mesin dan momen ke transmisi. Aktivitas tekanan ATF dikontrol katup hydraulic melalui transmisi ke shift gear dan melumasi komponen-komponen yang berputar dari transmisi, seperti planetary gear, clutch, bearing dan shaft dan lain-lain.

Syarat-syarat ATF

Ada beberapa tujuan untuk disempurnakan oleh karena itu ia harus mempunyai syarat sebagai berikut :

  • Keketalannya sesuai


ATF sasarannya  untuk  jangkauan  temperatur yang besar dari -25­­­­0C sampai 1700C. Oleh karena itu kekentalan adalah salah satu factor yang sangat penting dalam kemampuan mengoperasikan torque converter, hydraulic control system dan lain-lain.

Indeks kekentalan ATF  suatu cara untuk memperbaiki dan memelihara kekentalan mulai temperature rendah sampai tinggi.

  • Stabil terhadap panas dan oksidasi


Temperatur ATF mencapai sekitar 100oC pada kecepatan normal dan naik sekitar 150oC pada kecepatan sedang . Oleh karena itu temperature permukaan disk clutch mungkin panasnya naik sampai 3500C atau lebih. Untuk mengatasi hal ini ATF harus mempunyai daya tahan terhadap panas yang baik. Jika tidak, maka bisa terjadi reaksi kimia dan membantu pembentukan kotoran. Kotoran akan menyumbat katup hydraulic control sehingga mengganggu kinerja transmisi. Biasanya ATF  mengandung bahan oxidation preventative.

  • Tidak Berbusa


ATF di kocok dengan cepat oleh pompa impeller sehingga menimbulkan busa, ini akan mengakibatkan terganggunya perpindahan momen mesin, perpindahan clutch disk dan gesekan brake band bila memakai oli yang berbusa. Hal ini dapat dicegah oleh adanya bahan tambahan anti-foaming agent.

Syarat-syarat lain