Motor Baru Honda bernama CX-01

Dilansir visordown, Senin (10/2/2014), CX-01 berasal dari kata 'Concept Cross' sementara '01' dari adalah proyek pertama yang dikembangkan oleh tim RD Honda India.


Honda CX-01 sendiri menggunakan bahasa motor supermoto yang diperuntukkan konsumen yang berjiwa adventure.


Bertepatan di ajang Delhi Auto Expo 2014, pabrikan motor Honda menampilkan motor konsep CX-01. Kuda bensin ini mengusung desain supermoto yang mampu melibas medan aspal dan medan ganas.


Hadirnya motor tersebut menunujukkan kalau Honda semakin agresif menampilkan motor-motor yang mengusung desain kekar.


"CX-01 memiliki perpaduan sempurna antara desain, kecerdasan, stylish yang menjadi dasar yang kuat untuk kinerja motor di alam luar," kata Honda.


Oleh para insinyur Pusat Riset dan Pengembangan Honda di Manesar, India, motor tersebut dipasangi mesin 1 silinder berkapasitas cukup besar.


Oleh Honda, motor ini dipercantik dengan lampu utama berteknologi LED. Rangkanya dikaitkan dengan single monosok yang kemudian dipadukan dengan disc brake.


Untuk bagian depan menggunakan suspensi depan upside down dimana semakin menegaskan karakter sebagai motor penjelajah. Sedangkan desain tangkinya didesain sedemikian rupa agar memberikan kenyaman pada pengendaranya.